Article Detail
Faktanya, jika dihisap bunga asoka itu rasanya manis lho!
Belajar melalui pengalaman langsung sangatlah seru dan menyenangkan, karena melalui kegiatan ini peserta didik dapat menemukan banyak hal. Sesuai dengan tema kegiatan pada hari Kamis, 09 Februari 2023 yakni tanaman bunga Asoka, peserta didik kelas TK A TK Tarakanita Murni Jaya diajak guru untuk beregiatan di sekitar taman sekolah. Banyak hal yang dapat dijumpai atau ditemukan oleh peserta didik , mulai dari menyebutkan macam-macam tanaman hias yang ada di sekolah, hingga mengamati beberapa tanaman bunga seperti bunga Asoka.


Di taman bunga inilah peserta didik dan guru saling bertanya jawab dengan aktifnya, dan tak lupa peserta didik juga sempat mencoba rasa dari ujung bunga Asoka yang manis. Melalui pengalaman langsung ini peserta didik menjadi tahu, ternyata bunga asoka memiliki nektar atau madu yang ketika dihisap rasanya manis. 

Dengan mencoba hal baru, peserta didik telah menerapkan nilai Karakter Tarakanita "Competence".



.jpeg)
Comments
-
there are no comments yet
Leave a comment