Article Detail
Imunisasi Polio (1)
Hari
Kamis, 25 Juli 2024 suasana di TK Tarakanita terlihat sedikit berbeda dari hari
biasanya. Pada hari tersebut dilaksanakan kegiatan Pekan Imunisasi Nasional
(PIN) untuk anak usia 0-7 th. Guna mensukseskan kegiatan tersebut maka TK
Tarakanita Murni Jaya bekerjasama dengan Puskesmas setempat untuk melakukan kegiatan
imunisasi, yaitu pemebrian vaksin polio untuk peserta didik yang belum pernah
mendapatkan sebelumnya. Kegiatan ini dilaksanakan pada pergantian jam belajar
kelas B dan A yaitu pukul 09.30 WIB dan bertempat di Ruang UKS. Agar sirkulasi
kegiatan berjalan tertib maka pemeberian vaksin dilakukan oleh peserta didik
kelas A terlebih dahulu dilanjutkan dengan peserta didik kelas B yang telah
mendaftar.
Peserta
didik cukup antusias dengan adanya kegiatan imunisasi ini terlebih bagi peserta
didik yang mendapatkan vaksin polio. “Rasanya manis seperti madu… enak sekali
lho” begitulah respon peserta didik setelah mendapat tetesan vaksin. Meskipun
banyak yang mengikuti kegiatan ini ada juga yang belum diijinkan untuk ikut
seperti peserta didik yang sedang sakit. Kegiatan ini dapat berjalan baik dan
lancar tidak terlepas pula dari kerjasama orangtua yang kooperatif menginfokan
kondisi peserta didik kepada guru dan petugas kesehatan. Melalui kegiatan ini pula
semakin terbangun nilai Tarakanita yaitu Community melalui kerjasama sekolah,
petugas Kesehatan, dan orang tua murid. Semoga hal baik ini dapat semakin
berkembang serta memberikan banyak manfaat bagi banyak orang.
Salam
Tarakanita
Satu
Hati
Satu Semangat
-
there are no comments yet