Article Detail

Mari Main dan Berhitung

Asyik main lagi…..

Hari Senin dan Selasa 12 dan 13 Februari 2024 peserta didik Kelas A TK Tarakanita Murni Jaya sedang gemar bermain menghitung bunga. Sesuai dengan topik tanaman bunga selain mengenal macam-macam jenis bunga peserta didik juga belajar berhitung dengan media yang ada yaitu  gambar bunga-bunga yang telah disiapkan oleh ibu guru. Permainannya cukup seru dan aturan permaianan juga mudah dilakukan. Sebelum mulai bermain beberapa gambar bunga yang telah disiapkan diletakkan di dalam lingkaran hula hop secara berjajar. Tugas peserta didik adalah memilih bunga yang hendak dihitung dengan cara melemparkan dadu kayu kedalam lingkaran yang tersedia. Eits.. ternyata memilih bunga yang hendak dihitung tidak semudah itu teman-teman ada tantangannya lho.. Sebelum melempar peserta didik wajib berputar sebanyak 3x, setelah berputar dadu yang hendak dilemparkan tidak selalu langsung tepat sasaran. Tenang-tenang meskipun belum tepat sasaran masih bisa dicoba lagi. Masih ada tantangan lain jika berhasil memasukkan dadu kedalam lingkaran yaitu mencari angka yang tepat dengan jumlah bunga.

Melalui pengalaman ini peserta didik menerapkan nilai Tarakanita Competence. Serunya belajar dan bermain di TK Tarakanita Murni Jaya.





Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment