Article Detail

Meriahkan Natal dan Hari anak Misioner

 Halllooooo……

Ada Kabar baru dari peserta didik TK Tarakanita Murni Jaya, Simak ya…

Pada Minggu, 7 Januari 2024 Gereja Katolik merayakan Hari Raya penampakan Tuhan atau Epifani pada kesempatan yang sama juga merayakan Hari anak Misioner Sedunia yang ke-181. Perayaan Hari Anak Misioner ini bertepatan pula dengan penutupan masa Natal.

Pada perayaan ini peserta didik TK Tarakanita Murni Jaya yang beragama Katholik turut mengikuti kegiatan bersama di Gereja St. Yohanes Paulus Rasul II Murni Jaya. Kegiatan ini diadakan di pelataran Gereja St. Yohanes Paulus Rasul II setelah Misa selesai. Perayaan ini berlangsung dengan penuh suka cita dengan jargon “ Anak Misioner pembawa damai” seluruh anak-anak diharapkan semakin menjadi pembawa damai bagi sesama. Kegiatan dimeriahkan pula dengan acara pentas seni, tidak ketinggalan perwakilan peserta didik TK Tarakanita Murni Jaya juga turut serta dengan menampilkan tampilan dance yang diwakili oleh perwakilan TK B dan TK A. Semangat dan keberanian anak-anak untuk tampil di depan umum menjadi hal yang begitu berarti. Usaha memberikan tampilan yang terbaik tentu tidak luput dari rasa grogi, namun itu semua bukan menjadi halangan yang berati. Melalui pengalaman ini semakin terbentuk semangat Conviction dalam menghadapi tantangan. Anak Tarakanita Cerdas Berintegritas.

Salam Tarakanita………Satu Hati……Satu Semangat…… 




Comments
  • there are no comments yet
Leave a comment